Berita Utama

Saat Dirawat di RS Brawijaya, Tu Sop Ditangani Salah Satu Dokter Kepresidenan Bagian Jantung

Teungku H Muhammad Yusuf A Wahab (Tu Sop)

ACEH NEWS - Ulama kharismatik yang juga bakal calon wakil gubernur Aceh, Teungku H Muhammad Yusuf A Wahab (Tu Sop) meninggal dunia pada Sabtu (7/9/2024) pagi.

Tu Sop meninggal di Rumah Sakit (RS) Brawijaya di Tebet, Jakarta, saat dalam penanganan medis. Tu Sop diketahui memiliki riwayat sakit jantung.

Kautsar, salah satu tim pemenangan Bustami-TuSop yang dikonfirmasi awak media mengatakan Tu Sop masuk RS Brawijaya tadi malam.

Tu Sop didampingi istri dan anak berangkat dari Aceh ke Jakarta pada Jumat (8/9/2024) pukul 16.00 WIB.

Setiba di rumah sakit, Tu Sop langsung di observasi. Pada Sabtu pagi, Tu Sop baru ditangani oleh dokter Yamin, salah satu dokter kepresidenan bagian jantung.

"Tadi pagi ditangani, satu ring sudah selesai. Cuma ada satu lagi tersumbat total. Terjadi serangan jantung dalam penanganan," kata Kautsar yang berada di Banda Aceh.

Kautsar memastikan bahwa selama ini Tu Sop mengindap penyakit jantung, bukan sakit lambung atau maag sebagaimana yang disampaikan belakangan ini.

"Memang sebelum menangani, dokter sudah menyampaikan bahwa situasi kritis. Beliau sakit jantung memang. Bukan lambung," ujar Kautsar lagi.

Menurut informasi yang diterima Kautsar, almarhum akan dibawa pulang ke Aceh pada pukul 16.00 WIB dengan pesawat Garuda. 

"Almarhum dimakamkan di pesantren di Jeunib, Bireuen," demikian Kautsar.

Ikuti Kami di Google News, WhatsApp Channel

Type and hit Enter to search

Close